Aswin menambahkan terdapat dua jenis audio visual yakni corporation yang terdiri atas video profile dan commercial yang mencakup tv
advertising (tvc). “Tujuan utama adanya Company
Profile adalah memperkenalkan kepada publik informasi tentang company tersebut berkaitan dengan: Nama
perusahaan, Tag Line dan Logo.” jelas Aswin.
Sementara itu tvc dibuat dengan
tujuan memotivasi seorang pembeli potensial dan mempromosikan suatu produk atau
jasa untuk mempengaruhi pendapat publik dan memenangkan dukungan publik untuk
berpikir atau bertindak sesuai dengan keinginan si pemasang iklan. Umumnya tvc
dibuat dengan durasi 15 hingga 60 detik.
Aswin dalam kesempatan ini memaparkan beberapa teknik visual yang baik
yakni simple dalam komunikasi, eksekusi hingga outputnya, persuasive
dengan daya pengaruh yang kuat, entertaining dalam permainan emosi,
yang dapat mengangkat simpati brand yang di iklankan hingga relevant
yang dapat dipertanggungjawabkan. (WhyNewsFikom/Merlina Apul)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar